Persyaratan untuk aplikasi berita dan majalah

Artikel ini memberikan ringkasan terkait langkah-langkah yang dapat dilakukan developer untuk mematuhi persyaratan Kebijakan aplikasi berita dan majalah.

Ringkasan persyaratan

Semua aplikasi berita dan majalah yang termasuk dalam cakupan kebijakan Berita dan Majalah harus melengkapi pernyataan di Konsol Play.

Siapa yang harus melengkapi pernyataan?

Semua aplikasi berita dan majalah harus melengkapi pernyataan bahwa:

  • sebelumnya telah dinyatakan sebagai aplikasi berita atau majalah di Konsol Play;
  • saat ini dikelompokkan dalam kategori "Berita dan Majalah" di Google Play dan
  • dideskripsikan sebagai "berita" atau "majalah" dalam judul aplikasi, ikon, nama developer, atau deskripsinya.

Perhatikan bahwa jika aplikasi Anda memiliki salah satu atau semua karakteristik ini, Anda akan diminta di Konsol untuk melengkapi pernyataan. Semua aplikasi lainnya berada di luar cakupan.

Aplikasi mana yang termasuk/tidak termasuk dalam cakupan?

Contoh aplikasi dalam kategori "Berita dan Majalah" yang dicakup dalam kebijakan ini meliputi:

  • Aplikasi berita terbaru
  • Aplikasi koran
  • Aplikasi majalah
  • Aplikasi berita penting
  • Aplikasi berita dan majalah lokal
  • Aplikasi berita serta majalah harian dan mingguan
  • Aplikasi agregator berita dan majalah (termasuk yang menggunakan AI)
  • Aplikasi yang memiliki kata "Berita" dalam nama developer, ikon, atau judul aplikasi
  • Aplikasi yang memiliki kata "Majalah" dalam nama developer, ikon, atau judul aplikasi.

Aplikasi berikut berada di luar cakupan kebijakan ini:

  • Aplikasi agregator media
  • Aplikasi streaming media
  • Aplikasi yang utamanya berisi konten buatan pengguna (misalnya, aplikasi media sosial)
  • Aplikasi yang tujuan utamanya adalah menjual produk dan layanan.

Catatan: Aplikasi media yang melakukan streaming atau menawarkan berbagai konten, termasuk, tetapi tidak terbatas pada, program terkait berita dan majalah, berada di luar cakupan kebijakan ini.

Apa yang perlu dilakukan oleh aplikasi yang tercakup dalam kebijakan?

Setiap aplikasi berita dan majalah harus melengkapi pernyataan sepenuhnya di Konsol Play. Jawaban Anda harus didasarkan pada hal yang relevan dan penting untuk aplikasi Anda.

Developer harus melengkapi pernyataan terpisah untuk setiap aplikasi jika memiliki beberapa aplikasi yang termasuk dalam cakupan.

Perlu diketahui bahwa developer bertanggung jawab untuk memperbarui informasi apa pun yang telah berubah setelah melengkapi pernyataan.

Pertanyaan apa saja yang disertakan?

Pertanyaan dalam pernyataan mencerminkan tren industri dan peraturan global saat ini, termasuk standar ISO yang dikembangkan oleh jurnalis dan entitas media.

Dengan demikian, pernyataan ini mencakup serangkaian pertanyaan utama tertentu tentang aplikasi dan entitas berita atau majalah induk. Developer aplikasi harus menjawab semua pertanyaan.

Untuk informasi apa pun yang diungkapkan dalam pernyataan, Anda dapat memberikan informasi yang sama di metadata listingan Play Store.

Bagaimana cara aplikasi melengkapi dan mengirimkan pernyataan?

Jika sudah siap untuk memulai, Anda dapat melengkapi dan mengirimkan pernyataan di Konsol Play.

Tersedia panduan tambahan di Konsol Play untuk membantu Anda melengkapi pernyataan dengan tepat.

Kapan pernyataan harus dilengkapi?

Mulai 27 Agustus 2025 dan seterusnya, semua aplikasi berita dan majalah harus melengkapi dan mengirimkan pernyataan. Jika tidak dapat melengkapi pernyataan sebelum waktu yang ditentukan, Anda dapat meminta perpanjangan melalui profil Konsol.

Apakah ada persyaratan kebijakan tambahan?

Ya, selain melengkapi pernyataan, semua aplikasi berita dan majalah harus mematuhi persyaratan kebijakan Berita dan Majalah serta semua persyaratan lainnya yang tercantum dalam Perjanjian Distribusi Developer Play.

Apa yang harus saya lakukan untuk memenuhi persyaratan kebijakan ini?

Untuk memastikan aplikasi berita dan majalah Anda mematuhi kebijakan ini, ikuti panduan di bawah.

  1. Pastikan Anda memberikan informasi kontak:
  • Pastikan informasi kontak Anda diberikan melalui URL dan dapat ditemukan dalam aplikasi (selain informasi kontak lain yang dapat Anda tawarkan kepada pengguna).

Catatan: Gunakan URL yang sama dengan yang Anda berikan dalam pernyataan Konsol.

  • Pastikan informasi tersebut mudah ditemukan dan terbaru (seperti email kontak atau nomor telepon).

Catatan: Hanya memberikan link akun media sosial tidak mematuhi kebijakan.

  1. Pastikan konten Anda aktual dan relevan:
  • Pastikan konten Anda tidak bersifat statis dan selalu diperbarui.
  • Untuk memastikan tidak ada konten yang statis:
    • Semua aplikasi berita dan majalah yang menyediakan "peristiwa dan berita terkini" diharapkan memiliki konten yang diperbarui secara rutin dan tidak lebih dari 30 hari.
    • Semua aplikasi berita dan majalah lainnya harus memiliki konten yang diperbarui secara rutin dan tidak lebih dari tiga bulan agar tetap berada dalam kategori aplikasi ini.
  • Untuk memastikan semua konten sudah diperbarui:
    • Semua artikel aplikasi berita dan majalah harus memiliki tanggal yang jelas terkait kapan kontennya terakhir kali dipublikasikan.
  • Pastikan aplikasi Anda memiliki konten yang terkait dengan aplikasi berita dan majalah.
    • Jangan menjadikan marketing afiliasi atau pendapatan iklan sebagai tujuan utama aplikasi.
    • Perlu diperhatikan bahwa aplikasi berita dan majalah dapat menggunakan iklan dan bentuk marketing lainnya untuk monetisasi. Hal ini diizinkan selama tujuan utama aplikasi bukan untuk menjual produk dan layanan atau menghasilkan pendapatan iklan.
  1. Pastikan Anda memberikan detail tentang sumber artikel:
  • Pastikan untuk menyertakan sumber setiap artikel berita (termasuk, tetapi tidak terbatas pada, penerbit atau penulis asli).

Catatan: Jika tidak biasa memberikan nama penulis satu per satu, pastikan aplikasi berita dan majalah tercantum sebagai penerbit asli artikel.

 

Catatan tambahan

Sesuai dengan persyaratan Rule 5 dalam Indian Information Technology (Intermediary Guidelines and Digital Media Ethics Code) Rules, 2021 (Intermediary and Digital Media Rules, 2021), Google diwajibkan untuk memberi tahu Anda bahwa selain Persyaratan Layanan yang berlaku, berdasarkan Rule 18 dalam Intermediary and Digital Media Rules, penerbit berita dan konten berita hangat diwajibkan untuk memberikan detail akun mereka di Google Play kepada Ministry of Information and Broadcasting, Pemerintah India.

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?
true
Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
3987426511684253101
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
92637
false
false
false
false